Resolusi 2013 Komunitas Blogger Jogja

Resolusi 2013 Komunitas Blogger Jogja - Anda seorang blogger yang berdomisili di kota Jogja, silahkan bergabung bersama Komunitas Blogger Jogja (KBJ). Komunitas blogger berhati nyaman ini berdiri pada tanggal 25 Juni 2011 oleh beberapa narablog, salah satunya adalah kak Tomi Purba (Ketua KBJ periode 2011-2012).

Apabila Anda ingin bergabung bersama kami Komunitas Blogger Jogja (KBJ), Anda bisa masuk (join) ke group di : https://www.facebook.com/groups/bloggerjogja/ atau bisa pula datang langsung ketempat RAUL (tiap hari rabu malam, untuk tempatnya biasa di cafe Bjong jln. Nologaten atau di Cafe JEC mulai jam 19.00 / 20.00), selain itu Anda juga bisa datang langsung ke acara kopdar bulanan yang tempat dan waktunya dapat Anda lihat langsung di group FB Komunitas Blogger Jogja.

Resolusi 2013 Komunitas Blogger Jogja, KBJ

Resolusi 2013 Komunitas Blogger Jogja

Bergabung bersama kami Komunitas Blogger Jogja akan banyak hal positif yang dapat Anda dapatkan secara gratis, seperti : Keluarga baru, Share tentang dunia blogging, Pemograman, Desain, Bisnis dan masih banyak lagi yang lainnya.

Komunitas Blogger Jogja memang bisa dikatakan umurnya masih muda belia, namun beberapa gebrakan positif telah banyak dilakukan, seperti :
  • Pembersihan keyword “Cewek Jogja” di mesin pencarian Google (tujuan menghilangkan image negatif dari keyword "Cewek jogja")
  • Pembersihan keyword mengenai remaja jogja dengan keyword “ABG Jogja” (tujuan menghilangkan image negatif dari keyword "Cewek jogja")
  • @Dicipok ( Diskusi Digital Cipta Kreatif Lokal ) kegiatan ini pernah diadakan di JEC (Jogja Exspo Center) dan Joglo Abang.
Menghadapi tahun yang baru, tahun shio ular ini merupakan semangat baru bagi kita semua, khususnya untuk Blogger Berhati Nyaman (KBJ) dalam memberikan gebrakan-gebrakan positif didunia maya, maupun di dunia nyata, sesuai dengan Visi Misi yang telah disepakati oleh member Komunitas Blogger Jogja yaitu :

Visi
Menjadikan Komunitas Blogger Jogja  sebagai sarana positif untuk membangun kekeluargaan, kebersamaan dan berbagi antar blogger Indonesia dan Blogger Jogja Khususnya dengan SEMANGAT dan NILAI PATRIOTISME mengangkat nama Jogjakarta semakin mendunia dan tetap Istimewa
Misi
  • Menjadikan Komunitas Blogger Jogja sebagai wadah persaudaraan, persahabatan dan saling berbagi.
  • Berbagi ilmu, pengalaman antar blogger dalam hal blogging, kehidupan
  • Menjadikan blogging sebagai wadah positif bagi masyarakat umum dan kaum muda khususnya warga Jogjakarta.
  • Ikut andil membangun mental positif lewat media digital yakni blogging
  • Memajukan dan mengharumkan nama Jogjakarta melalui media Blog

Beberapa gebrakan-gebrakan positif yang kami harapkan ditahun 2013 Komunitas Blogger Jogja (KBJ) :

  1. Semakin solid dan exsis diberbagai bidang positif (maya or nyata).
  2. Mengadakan pengenalan komputer dari usia dini untuk siswa - siswi TK dan SD.
  3. Membangkitkan atau mempromosikan tempat pariwisata dikota Jogja dengan cara mereview.
  4. Membangun web portal berita dengan author semua member Komunitas Blogger Jogja.

Semoga Resolusi 2013 Komunitas Blogger Jogja dapat memberikan beberapa gebrakkan positif lainnya. Salam Elite Blogger Jogja

Description: Resolusi 2013 Komunitas Blogger Jogja, Rating: 4.5, Reviewer: Unknown, ItemReviewed: Resolusi 2013 Komunitas Blogger Jogja

3 comments: